15 Kandungan Susu Kambing yang Baik bagi Kesehatan Anda

Walaupun belum terlalu populer, saat ini susu kambing semakin banyak peminatnya karena mempunyai beberapa aspek keunggulan daripada susu sapi. Salah satunya adalah susu kambing etawa lebih bersahabat bagi mereka yang memiliki intoleransi laktosa karena komposisi asam lemaknya yang lebih banyak. Kandungan susu kambing terbukti paling mendekati ASI jika dibandingkan susu hewan lain yang membuatnya lebih gampang dicerna.

Kandungan Susu Kambing

Menjadikan susu kambing etawa sebagai bagian dari diet sehat sehari-hari Anda dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan. Ini karena susu kambing sangat kaya nutrisi mulai dari vitamin, protein, berbagai mineral penting, dan sebagainya. Sebagai referensi kesehatan Anda dan keluarga, simak daftarnya berikut ini!

1. Kalori

Makna kalori adalah energi yang kita dapatkan melalui makanan atau pun minuman. Menurut USDA (Departemen Pertanian Amerika Serikat) dalam secangkir susu kambing terkandung 170 kalori.

Nilai tersebut lebih tinggi daripada susu sapi yang mempunyai maksimal 150 kalori dalam jumlah yang sama dengan susu kambing.

2. Protein

Sebagian besar protein terdiri dari asam amino yang menjaga kelangsungan fungsi organ tubuh. Protein memang salah satu kandungan susu kambing etawa murni yang terpenting karena manfaatnya bagi tubuh yang begitu besar.

Unsur tersebut berperan besar dalam pembentukan otot, tulang, kulit, darah, hingga mengganti jaringan tubuh misalnya pada rambut dan kulit.

Protein juga menunjang fungsi hormon agar kinerja seluruh organ penting berlangsung optimal.

Anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan juga memerlukan asupan protein untuk mendukung proses tumbuh kembangnya.

Demikian pula wanita hamil, karena protein berkontribusi penting dalam pertumbuhan janin dalam kandungan.

3. Lemak

Tidak selamanya lemak buruk bagi kesehatan Anda, lho! Faktanya lemak juga mempunyai manfaat bagi tubuh terutama untuk melindungi organ-organ vital dari kerusakan.

Selain itu lemak juga dapat menyuplai energi, mempercepat penyerapan vitamin, serta menghangatkan tubuh karena berfungsi sebagai isolator. Lemak juga membantu pertumbuhan rambut dan kulit yang lebih sehat.

4. Karbohidrat

Susu kambing etawa juga mempunyai kandungan karbohidrat yang bermanfaat sebagai pasokan energi tubuh untuk melakukan berbagai kegiatan harian Anda.

Jumlah karbohidrat dalam secangkir susu kambing adalah sekitar 11 gram.

5. Laktosa

Laktosa atau gula susu adalah unsur yang secara alami terdapat dalam semua susu hewan, termasuk ASI. Unsur ini terdiri dari glukosa dan galaktosa yang bermanfaat sebagai sumber energi, serta salah satu jenis zat gizi penting untuk tubuh.

Ini misalnya menunjang perkembangan otak dan pembentukan kecerdasan dan sistem saraf pada anak. Selain itu, laktosa juga meningkatkan pertumbuhan bakteri baik dalam usus untuk menjaga kesehatan pencernaan.

Untuk Anda yang menderita intoleransi laktosa, cobalah mengganti konsumsi susu sapi dengan susu kambing etawa. Kandungan laktosa pada susu kambing lebih sedikit daripada susu sapi dan pada umumnya tidak menimbulkan efek samping berupa gangguan pencernaan.

6. Kalsium

Manfaat susu kambing terkait kesehatan tulang dan gigi jelas lebih besar daripada susu sapi. Ini karena kandungan kalsium pada susu kambing etawa lebih banyak daripada susu sapi, yaitu mencapai 330 mg per cangkir.

Coba bandingkan dengan kandungan kalsium susu sapi yang hanya 275 mg pada ukuran yang sama.

Tidak hanya berhubungan dengan tulang dan gigi, kalsium juga berperan besar dalam kinerja sistem saraf, kontraksi otot, sampai pembekuan darah.

Mengonsumsi susu kambing sejak dini dapat membantu mendukung tumbuh kembang anak secara optimal, serta mengurangi risiko penyakit osteoporosis, rakitis, dan sejenisnya.

7. Natrium

Natrium termasuk dalam golongan mineral yang bermanfaat untuk membantu sistem metabolisme tubuh.

Ini antara lain mengoptimalkan kinerja otot dan saraf serta menjalankan fungsi sebagai elektrolit agar cairan tubuh tetap seimbang.

8. Magnesium

Kandungan dan manfaat susu kambing biasanya memang dihubungkan dengan kesehatan tulang dan gigi. Hal ini memang tidak salah mengingat susu kambing etawa juga mempunyai kandungan mineral magnesium yang bermanfaat untuk membentuk struktur tulang.

Walaupun kebutuhan magnesium per hari terbilang sedikit, namun unsur tersebut sangat penting bagi berbagai organ tubuh. Ini misalnya dalam proses pembuangan atau ekskresi.

Magnesium dapat membantu melancarkan BAB serta menetralkan asam lambung berlebih penyebab nyeri ulu hati. Jenis mineral yang satu ini juga meminimalkan peluang terjangkit penyakit berbahaya seperti kencing manis, hipertensi, sampai kanker kolon.

9. Fosfor

Selain kalsium, fosfor juga berkontribusi penting dalam menjaga kepadatan serta kesehatan tulang dan gigi.

Tidak hanya itu, fosfor juga membantu menjaga kesehatan ginjal, memperlancar proses pembuangan limbah metabolisme tubuh, serta menunjang pemrosesan protein oleh sistem pencernaan.

Anak-anak yang sedang berada dalam tahapan tumbuh kembang seharusnya tidak kekurangan fosfor karena elemen ini berperan dalam perkembangan kognitif atau kecerdasan otak.

Kurangnya asupan fosfor juga memicu gangguan kesehatan otak seperti kepikunan, demensia, dan Alzheimer.

10. Zat Besi

Menjadikan susu kambing sebagai bagian dari menu sehat sehari-hari dapat menjamin kecukupan zat besi dalam tubuh Anda.

Zat besi sendiri merupakan elemen utama dalam proses produksi hemoglobin pada sel darah merah. Selain itu zat besi menunjang metabolisme tubuh, membentuk hormon dan jaringan ikat, serta menjaga fungsi sel-sel tubuh. 

Wanita hamil memerlukan asupan zat besi yang mencukupi untuk menghindari bayi lahir prematur, kurang berat badan, hingga kematian.

11. Vitamin A

Kandungan vitamin A pada susu kambing ternyata lebih tinggi daripada susu sapi!

Seperti yang kita ketahui vitamin A bermanfaat untuk menjaga kesehatan penglihatan serta mengurangi resiko terjadinya penyakit yang berdampak kepada retina. Vitamin A juga efektif untuk menjaga kesehatan dan kesegaran kulit, serta mengatasi berbagai masalah kulit.

Buktinya, turunan dari vitamin A yaitu retinoid kerap menjadi bahan campuran skincare untuk menyembuhkan jerawat atau problem kulit yang lain.

Vitamin A juga  berkontribusi besar dalam menjaga daya tahan tubuh dengan menyembuhkan infeksi.

Kesimpulannya, minum susu kambing etawa dapat menunjang penampilan Anda, mengingat kandungan susu kambing untuk kulit atau vitamin A yang cukup tinggi.

12. Vitamin B6

Kandungan susu kambing untuk kesehatan yang tak dapat dianggap sepele adalah vitamin B6 yang termasuk kategori B kompleks. Vitamin B6 menunjang pemrosesan asupan makanan menjadi energi sekaligus menjaga fungsi tubuh berlangsung optimal.

Selain itu, vitamin B6 juga penting untuk menjaga kinerja sistem saraf dan otak, mengatasi sindrom premenstruasi, serta menyehatkan jantung.

13. Thiamin

Thiamin atau vitamin B1 tidak terdapat dalam tubuh secara alami sehingga Anda perlu mendapatkan asupannya dari makanan, termasuk susu kambing etawa. Vitamin B1 memperlancar proses pembentukan energi dari makanan serta menjaga kinerja otak.

Mengkonsumsi suplemen dengan kandungan vitamin B1 terbukti dapat membantu meningkatkan fungsi kofnitif pada pasien Alzheimer. Demikian temuan yang pernah dipublikasikan pada tahun 2011 oleh Vietnamese American Medical Research Foundation.

Selain itu vitamin B1 juga membantu meringankan gejala pada berbagai penyakit kronis seperti kanker, diabetes, gangguan ginjal, sampai HIV AIDS.

14. Riboflavin

Riboflavin dikenal sebagai vitamin B2 yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit, mempertahankan fungsi otak dan sistem saraf, juga pencernaan.

Elemen ini juga terlibat dalam produksi sel darah, sehingga defisiensi (kekurangan) Riboflavin akan menyebabkan anemia.

Tidak hanya itu, vitamin B2 dapat mencegah komplikasi kehamilan, mengatasi migraine, hingga mendukung pembentukan energi.

15. Niasin

Kelebihan susu kambing dibandingkan susu sapi salah satunya adalah mempunyai kandungan, Riboflavin, dan Niasin yang lebih tinggi.

Sementara manfaat Niasin atau vitamin B3 sendiri adalah untuk menurunkan hipertensi, menstabilkan kadar gula darah, termasuk menetralisir racun.

Kesimpulan

Melihat kandungan susu kambing yang begitu kaya nutrisi penting, sebaiknya tidak perlu ragu untuk menjadikannya sebagai pelengkap dalam diet sehat Anda. Ini terutama bagi penderita intoleransi laktosa dengan gejala kembung, mual, hingga diare jika mengkonsumsi susu sapi dan produk turunannya.

Sekarang Anda dapat mengonsumsi susu kambing etawa secara praktis dengan Supergoat, susu kambing instan dengan tambahan gula aren yang nikmat. Diolah secara higienis dengan teknologi canggih menjamin nutrisi susu kambing etawa tetap terjaga dalam produk ini.

Semoga bermanfaat!

Ikuti laman ini untuk mendapatkan informasi aktual seputar gaya hidup dan kesehatan bersama Supergoat dan bagikan juga pada media sosial Anda!

Leave a Comment

WeCreativez WhatsApp Support
Salsa Winarno
Selamat datang, admin Salsa siap membantu 😊