8 Pilihan Sayuran yang Bagus untuk Diet Menurunkan Berat Badan

Sayuran memang sudah lama menjadi sahabat mereka yang tengah berdiet demi mencapai berat badan ideal. Menurut Shahzadi Devje, RD, CDE, MSc, pakar gizi asal Toronto, alasannya adalah hampir semua sayuran rendah kalori dan sarat serat yang mengenyangkan perut. Jika saat ini Anda tengah berjuang mengikis lemak-lemak tubuh yang mengganggu penampilan, coba tambahkan sayuran yang bagus untuk diet ini!

Jenis Sayuran yang Ideal untuk Diet

Beberapa jenis sayuran ini sebaiknya masuk dalam menu diet Anda jika ingin mendapatkan hasil yang memuaskan dalam waktu singkat.

Sayuran Cruciferous

Sayuran Cruciferous

Yang termasuk kategori sayuran cruciferous adalah kubis brussel, kubis, dan kembang kol. Jika Anda penasaran, penamaan ini berasal dari bahasa latin yang artinya β€œsalib”. Konon ini karena bentuk bunga pada sayuran tersebut menyerupai salib.

Terlepas dari hal itu faktanya sayuran cruciferous memang kaya serat, sarat vitamin C, E, dan K, asam folat, mineral, dan karotenoid.  Sebagaimana dilansir dari situs Healthline kelompok tanaman ini juga membawa sifat anti kanker.

Daripada jenis sayuran yang lain kandungan protein jenis sayuran cruciferous lebih tinggi walaupun belum menyamai makanan hewani. Menambahkannya dalam diet Anda tidak hanya membantu menurunkan berat badan secara efektif tetapi juga menyehatkan tubuh secara keseluruhan.

Kentang

Kentang adalah makanan untuk diet yang sudah cukup populer terutama sebagai pengganti nasi. Tidak hanya sebagai sumber karbohidrat sehat, kentang juga mengandung nutrisi lengkap yang hampir seluruhnya Anda butuhkan. Salah satunya adalah kalium yang berperan penting untuk menstabilkan tekanan darah.

Makan kentang rebus akan membuat Anda merasa kenyang dan ini akan mengurangi dorongan untuk ngemil yang manis-manis atau berkalori tinggi. Ternyata kentang rebus akan membentuk pati resisten jika sudah dingin dan ini berpengaruh pada penurunan berat badan.

Cabai

Ada kabar baik bagi penggemar hidangan pedas, karena cabai ternyata sayuran bikin kurus! Ini karena kandungan senyawa capsaicin yang bermanfaat meningkatkan pembakaran lemak serta mengurangi keinginan makan berlebihan.

Efek tersebut bahkan bisa semakin besar pada orang tak terbiasa mengonsumsi kuliner pedas. Capsaicin juga semakin banyak digunakan sebagai bahan campuran suplemen penurun berat badan yang dijual bebas.

Bayam

Bayam tidak hanya sayuran rendah kalori yang baik untuk diet tetapi juga booster yang luar biasa untuk kesehatan Anda. Menurut US Centers for Disease Control and Prevention, konsumsi bayam secara teratur ternyata terkait dengan penurunan risiko ancaman penyakit kronis. Misalnya beberapa jenis kanker, gangguan jantung, sampai diabetes tipe 2.

Kacang Hijau 

Dalam satu cangkir kacang hijau terdapat sekitar 9 gram serat yang membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Selain itu, serat juga menunjang kesehatan pencernaan dan membantu mengatasi sembelit. Kombinasi berbagai nutrisi dalam kacang hijau seperti vitamin B kompleks, asam folat, dan magnesium berperan dalam menstabilkan hormon estrogen.

Inilah hormon yang bertanggung jawab terkait dengan tingkat stres Anda sekaligus penurunan berat badan.

Wortel

Sayuran berwarna jingga ini dikenal sebagai sumber pro vitamin A (beta-karoten), serat, dan yang paling penting merupakan makanan rendah kalori. Jadi selain efektif untuk diet, konsumsi wortel akan membantu Anda menjaga indera penglihatan tetap sehat dan meminimalkan risiko terserang katarak.

Wortel juga sayur yang bagus untuk diet dan kulit terutama bagi pemilik kulit sensitif karena memberikan perlindungan dari dampak sunburn.

Anda dapat mengonsumsi wortel begitu saja sebagai lalapan, menjadi campuran salad, atau sop sayuran segar.

Mentimun/zucchini

Mentimun mengandung banyak air dan nutrisi sehingga cocok untuk menghidrasi tubuh sekaligus memenuhi kebutuhan gizinya. Sebagaimana jenis sayuran yang lain, mentimun juga rendah kalori sekaligus memiliki efek detox untuk menggelontor tumpukan sampah dari tubuh Anda.  

Efek Inilah yang dapat menunjang kesuksesan program diet! Anda dapat mengolah mentimun menjadi jus, smoothie, lalapan, urap, salad atau infused water. Jus campuran mentimun dan kol juga dapat menenangkan perut yang tidak nyaman akibat gangguan pencernaan atau maag.

Asparagus

Rekomendasi sayuran untuk diet cepat kurus selanjutnya untuk Anda adalah asparagus yang hanya mengandung 4 kalori dalam setiap batangnya. Asparagus juga kaya serat serta mampu meningkatkan pertumbuhan probiotik (bakteri baik) dalam pencernaan. Belum lagi kandungan asparaginnya yang dapat memperlancar peredaran darah serta merangsang sistem cerna untuk memecah lemak.

Setelah mendapatkan informasi mengenai jenis sayuran yang dapat mendukung program diet, Anda mungkin penasaran mengenai takaran sayuran untuk diet. Menurut Mochammad Rizal, pakar dalam Bidang Gizi Olahraga dan Kebugaran, sepertiga piring makan kita seharusnya berisi sayuran setiap kali bersantap. Ini artinya 3 sampai 4 porsi perhari dengan jumlah satu porsinya sekitar 1 cangkir.

Leslie Langevin, seorang ahli gizi teregistrasi sekaligus penulis buku β€œThe Anti-Inflammatory Kitchen Cookbook” bahkan merekomendasikan konsumsi sayuran perhari hingga 6-7 porsi.

Kesimpulan

Mengubah pola makan adalah syarat utama agar diet Anda sukses, misalnya dengan menambahkan sayuran yang bagus untuk diet tersebut. Jangan lupakan olahraga agar hasilnya semakin optimal.

Untuk memenuhi kebutuhan gizi saat berdiet Anda juga bisa mengkonsumsi Supergoat, susu kambing etawa bubuk plus gula aren yang kaya nutrisi. Supergoat juga berkhasiat menenangkan perut dan memberikan rasa kenyang untuk mencegah Anda makan terlalu banyak. Semoga menginspirasi!

Subscribe laman ini sekarang untuk update informasi bermanfaat seputar gaya hidup dan kesehatan bersama Supergoat.

Leave a Comment

WeCreativez WhatsApp Support
Salsa Winarno
Selamat datang, admin Salsa siap membantu 😊